Blog aneka resep masakan, kue, minuman, lauk pauk dan lain-lain

Resep Cara Membuat Bubur Ikan Kakap Yang Lezat

>> 22 May 2013

Saat ini makanan bubur sudah memiliki banyak sekali perkembangan variasi. Pada zaman dahulu, bubur hanya dihidangkan dengan menggunakan kecap asin atau kecap manis sebagai makanan orang yang sedang kurang sehat. Namun seiring dengan perkembangan zaman, makanan bubur sudah mulai mengalami perubahan, mulai dari ditambahnya berbagai macam daging dan kuah, hingga daging - daging sapi, dll.

Resep Cara Membuat Bubur Ikan Kakap Yang Lezat


Pada resep masakan kali ini akan membahas Resep Cara Membuat Bubur Ikan Kakap yang lezat. Berikut adalah cara resep - resepnya. 

Bahan:
  • 7 potong daging ikan kakap putih
  • 3 sendok makan beras
  • 8 gelas air

Bumbu yang diperlukan:
  • 1 potong jahe (dimemarkan)
  • 2 sendok makan bawang goreng
  • Garam secukupnya
  • Bumbu penyedap secukupnya.

Cara Membuat Bubur Ikan Kakap
  1. Rebus ikan kakap, bila sudah mendidih masukkan beras, aduk - aduk terus hingga airnya menyusut dan berasnya empuk, lalu masukkan bumbu.
  2. Jika ingin menyantapnya, bubuhi irisan cakue, kecap asin dan bawang goreng serta daun seledri. 
  3. Untuk memperkaya rasa, disarankan agar menggunakan sambal lampung.
Resep Bubur Ikan Kakap


Demikianlah artikel resep makanan mengenai Cara Membuat Bubur Ikan Kakap. Selamat mencoba! :-)

Artikel seputar resep makanan dan minuman lainnya mengenai:

 

 




0 comments:

Post a Comment

Cari Resep

  © Simple n' Sweet by Ourblogtemplates.com 2009

Back to TOP