Blog aneka resep masakan, kue, minuman, lauk pauk dan lain-lain

Resep Cara Membuat Pindang Srani

>> 05 June 2013

Bagi anda yang pecinta ikan tentunya harus mencoba makanan ini. Pindang Srani! Salah satu masakan ikan ini sangat memicu selera makan dengan rasa khas asam - asam pedasnya kerap membuat orang jadi merasa lapar dan hendak menyicipi makanan ini.

Pada artikel resep kali ini akan membahas Resep Cara Membuat Pindang Srani.

Resep Cara Membuat Pindang Srani

Bahan:
  • Ikan Bawal - 2 ekor
  • Daun bawang - 1 tangkai
  • Buncis muda - 1 ons
  • Cabai merah - 2 buah
  • Bawang merah - 4 buah
  • Bawang putih - 2 siung
  • Daun salam - 2 lembar
  • Serai (dimemarkan) - 2 tangkai
  • Lengkuas, jahe - secukupnya
  • Kunyit (bakar) - secukupnya
  • Asam dan garam - secukupnya

Resep Cara Membuat Pindang Srani
  1. Bersihkan ikan, lalu dipotong menjadi 2 bagian. Lumuri dengan air jeruk nipis.
  2. Bawang merah, bawang putih, cabe merah dihaluskan. Kunyit dibakar kemudian dihaluskan.
  3. Buncis dicuci, lalu dipotong - potong, daun bawang diiris kasar.
  4. Semua bumbu ditumis sampai harum, setelah itu serai, daun salam, lengkuas, jahe, buncis, dan ikan dimasukkan.
  5. Tuangkan segelas air dan masak hingga mendidih, lalu angkat.
  6. Pindang Srani siap dihidangkan!

Resep Cara Membuat Pindang Srani
Demikianlah informasi mengenai Resep Cara Membuat Pindang Srani. Semoga bermanfaat :-)

--
Artikel Resep  Makanan dan Kue Lezat lainnya mengenai:

 

 

 



0 comments:

Post a Comment

Cari Resep

  © Simple n' Sweet by Ourblogtemplates.com 2009

Back to TOP