Cara Membuat Sayur Lodeh dan Resep Sayur Lodeh
>> 16 July 2013
Cara Membuat Sayur Lodeh Campur
Sayur lodeh mirip seperti sayur asam. Yang membedakan adalah pada penggunaan santan pada sayur lodeh. Pada umumnya, sayur lodeh dapat dikombinasikan dengan bebeberapa bahan tambahan, seperti udang, petai, cabe hijau, dsb. Masakan khas Indonesia ini memang lezat. Sebagian besar masakan khas ini banyak ditemui di rumah makan di Indonesia. Lalu bagaimanakah cara membuat sayur lodeh?
Berikut adalah resep sayur lodeh campur dan cara membuatnya.
Cara Membuat Sayur Lodeh dan Resep Sayur Lodeh
Bahan:
- Labu siam, dipotong kotak - 1/4 kg
- Udang kupas - 2 ons
- Kacang panjang, potong serasi dengan labu - 2 ikat ( -+2ons)
- Petai, kupas dan belah dua - 1 papan
- Udang kering, rendam dengan air - 1/4 ons
- Cabe hijau, potong serong - 4 buah
- Bawang merah - 10 buah
- Bawang putih - 3 siung
- Cabe merah - 2 buah
- Kemiri - 5 butir
- Santan - secukupnya
- Garam - secukupnya
Cara Membuat Sayur Lodeh
- Haluskan bumbu dengan udang kering, lalu tumis sampai layu dan masukkan udang, semua sayuran, kemudian aduk-aduk hingga layu.
- Masukkan santan, didihkan sampai sayuran matang, lalu angkat.
- Sayur lodeh siap dihidangkan.
Demikianlah resep sayur lodeh dan cara membuat sayur lodeh. Selamat mencoba :-)
Artikel seputar resep makanan lainnya mengenai:
Resep Bola Kepiting dan Cara Membuatnya
Resep Sambal Goreng Hati dan Cara Membuatnya
Resep Cara Membuat Puding Busa Coklat
0 comments:
Post a Comment